Pengembangan model dekompresi Suunto dimulai pada tahun 1980-an ketika Suunto menerapkan model Bühlmann berdasarkan nilai-nilai M di Suunto SME. Sejak saat itu, penelitian dan pengembangan terus dilakukan dengan bantuan para ahli eksternal dan internal.
Algoritma dekompresi Bühlmann dikembangkan oleh dokter asal Swiss, Dr. Albert A. Bühlmann, yang meneliti teori dekompresi sejak tahun 1959. Algoritma dekompresi Bühlmann adalah model matematika teoretis yang menggambarkan cara gas lengai masuk dan keluar dari tubuh manusia seiring dengan perubahan tekanan sekitar. Beberapa versi algoritma Bühlmann telah dikembangkan selama bertahun-tahun dan diadopsi oleh banyak produsen komputer selam. Suunto Ocean menggunakan algoritma selam Bühlmann 16 GF Suunto yang dibuat berdasarkan model Bühlmann ZHL-16C yang untuknya telah kami implementasikan kode kami sendiri. Algoritma dapat dimodifikasi dengan menggunakan faktor-faktor gradien untuk mengatur tingkat konservatisme.
Karena setiap model dekompresi bersifat hanya teori dan tidak memantau tubuh penyelam secara fisik, tidak ada model dekompresi yang dapat menjamin tidak terjadinya DCS. Selalu pertimbangkan faktor-faktor pribadi, rencana penyelaman, dan pelatihan menyelam Anda saat memilih faktor-faktor gradien yang sesuai untuk penyelaman Anda.
Faktor Gradien (GF) merupakan parameter untuk menciptakan berbagai tingkat konservatisme. GF dibagi menjadi dua macam parameter, Faktor Gradien Rendah dan Faktor Gradien Tinggi.
Dengan menggunakan GF bersama algoritma Bühlmann, Anda dapat mengatur margin keselamatan penyelaman dengan menambahkan konservatisme untuk mengontrol waktu kompartemen berbagai jaringan tubuh mencapai nilai M yang berkenan. Faktor Gradien ditetapkan berupa persentase Gradien nilai M dan bernilai dari 0% hingga 100%.
Kombinasi yang umum digunakan adalah GF Rendah 30% dan GF Tinggi 70%. (Juga ditulis sebagai GF 30/70.) Setelan ini berarti jeda pertama akan terjadi setelah jaringan terdepan mencapai 30% nilai M-nya. Makin rendah angka pertama, makin sedikit supersaturasi yang diizinkan. Akibatnya, jeda pertama akan diwajibkan saat Anda menyelam lebih dalam. Faktor Gradien 0% menunjukkan garis tekanan sekitar dan Faktor Gradien 100% menunjukkan garis nilai M.
Dalam ilustrasi berikut, GF Rendah diatur ke 30% dan kompartemen jaringan terdepan bereaksi ke batas 30% nilai M. Pada kedalaman ini, jeda dekompresi pertama dilakukan.
Saat naik berlanjut, GF berpindah dari 30% menjadi 70%. GF 70 menunjukkan jumlah supersaturasi yang diizinkan saat Anda sampai ke permukaan. Makin rendah nilai GF Tinggi, makin lama jeda di tempat dangkal yang diperlukan untuk meluruhkan gas sebelum naik ke permukaan. Dalam ilustrasi berikut, GF Tinggi diatur ke 70% dan kompartemen jaringan terdepan bereaksi ke batas 70% nilai M.
Pada titik ini, Anda dapat kembali ke permukaan dan menyelesaikan penyelaman.
Efek % GF Rendah pada profil selam diilustrasikan pada gambar berikut. Ini menunjukkan bagaimana % GF Rendah menentukan kedalaman saat naik mulai melambat dan kedalaman jeda dekompresi pertama. Ilustrasi ini menunjukkan bagaimana berbagai nilai % GF Rendah mengubah kedalaman jeda pertama. Makin tinggi nilai % GF Rendah, makin dangkal jeda pertama terjadi.
Jika nilai % GF Rendah terlalu rendah, beberapa jaringan mungkin masih menyerap gas saat jeda pertama terjadi.
Efek % GF Tinggi pada profil selam diilustrasikan pada gambar berikut. Gambar menunjukkan bagaimana % GF Tinggi menentukan waktu dekompresi yang dihabiskan dalam fase dangkal penyelaman. Makin tinggi nilai % GF Tinggi, makin singkat total durasi selamnya, dan makin sedikit waktu yang dihabiskan penyelam di perairan dangkal. Jika % GF Tinggi diatur ke nilai yang lebih rendah, penyelam menghabiskan lebih banyak waktu di perairan dangkal dan total durasi selam menjadi lebih lama.
Setelan konservatisme bawaan Suunto Ocean adalah 40/85. Anda dapat menyesuaikan setelan agar lebih agresif atau lebih konservatif daripada nilai bawaan. Untuk penyelam rekreasi, nilai yang lebih konservatif berarti nilai NDL yang lebih rendah untuk menghindari kewajiban dekompresi. Dalam penyelaman teknis, nilai konservatif berarti kewajiban dekompresi yang lebih lama. Setelan yang lebih agresif meningkatkan secara signifikan risiko penyakit dekompresi (DCS).
Ada beberapa faktor risiko yang dapat memengaruhi kerentanan Anda terhadap DCS, seperti kesehatan dan perilaku pribadi Anda. Faktor-faktor risiko tersebut bervariasi di kalangan penyelam, serta dari satu hari ke hari lainnya.
Faktor-faktor risiko pribadi yang cenderung meningkatkan kemungkinan DCS antara lain:
Jangan edit nilai Faktor Gradien hingga Anda memahami efeknya. Beberapa setelan Faktor Gradien dapat menyebabkan risiko tinggi DCS atau cedera tubuh yang lain.
Profil deko dapat dipilih di Dive options > Algorithm > Deco profile.
Profil dekompresi ##Continuous (Kontinu)
Secara tradisional, sejak penyusunan tabel Haldane tahun 1908, jeda dekompresi selalu diterapkan dalam jenjang-jenjang yang tetap seperti 15 m, 12 m, 9 m, 6 m, dan 3 m. Metode praktis ini diperkenalkan sebelum munculnya komputer selam. Namun, saat naik, penyelam sebenarnya melakukan dekompresi dalam serangkaian langkah kecil yang lebih berangsur, sehingga menciptakan secara efektif kurva dekompresi yang mulus. Munculnya mikroprosesor memungkinkan Suunto memodelkan perilaku dekompresi sebenarnya dengan lebih akurat. Selama naik yang melibatkan jeda dekompresi, komputer selam Suunto menghitung titik tempat kompartemen kontrol melintasi garis tekanan sekitar (yaitu titik ketika tekanan jaringan tubuh lebih besar daripada tekanan sekitar), dan peluruhan gas dimulai. Ini disebut dengan lantai dekompresi. Kedalaman antara lantai dan pagu dekompresi disebut dengan jendela dekompresi. Rentang jendela dekompresi bergantung pada profil selam.
Dekompresi optimal terjadi di jendela dekompresi, yang ditampilkan dengan panah-panah ke atas dan ke bawah di samping nilai kedalaman. Jika kedalaman pagu dilanggar, panah yang mengarah ke bawah dan alarm suara akan meminta penyelam turun kembali ke jendela dekompresi.
Peluruhan gas pada jaringan cepat terdepan akan berlangsung lambat di atau dekat lantai karena gradien keluarnya kecil. Jaringan yang lebih lambat mungkin masih menyerap gas dan jika diberi cukup waktu, kewajiban dekompresi dapat meningkat, dalam hal ini pagu dapat bergerak turun dan lantai dapat bergerak naik (sehingga jendela dekompresi menyempit). Lantai dekompresi menunjukkan titik tempat algoritma berupaya memaksimalkan kompresi gelembung, sedangkan pagu dekompresi memaksimalkan peluruhan gas.
Keuntungan tambahan dari memiliki pagu dan lantai dekompresi adalah menyadari bahwa dalam air yang deras, mungkin sulit mempertahankan kedalaman yang tetap guna mengoptimalkan dekompresi. Dengan mempertahankan kedalaman di bawah pagu tetapi di atas lantai, penyelam tetap melakukan dekompresi, meskipun lebih lambat dari optimal, dan memberikan penyangga tambahan untuk meminimalkan risiko bahwa gelombang akan mengangkat penyelam ke atas pagu. Selain itu, kurva dekompresi kontinu yang digunakan oleh Suunto memberikan profil dekompresi yang lebih mulus dan alami daripada dekompresi “bertahap” tradisional.
Profil dekompresi ##Stepped (Bertahap)
Dalam profil dekompresi ini, kenaikan dibagi menjadi beberapa jenjang atau tahap 3 m (10 kaki) tradisional.
Dalam model ini, penyelam melakukan dekompresi pada kedalaman tetap tradisional. Nilai pagu di jendela alih akan menunjukkan kedalaman tahap berikutnya dan setelah penyelam mencapai jendela dekompresi, pewaktu mulai menunjukkan lamanya jeda dekompresi yang diperlukan.
Lihat sebuah contoh selam dekompresi di Contoh - Mode multigas.
Setelan Ketinggian menyesuaikan secara otomatis perhitungan dekompresi menurut rentang ketinggian yang ditentukan. Anda dapat menemukan setelan ini di bagian Dive options (Opsi penyelaman) » Algorithm (Algoritma) » Altitude (Ketinggian) dan memilih dari antara tiga rentang:
Akibatnya, batas-batas tanpa jeda dekompresi yang diizinkan berkurang secara signifikan.
Tekanan atmosfer lebih rendah di tempat tinggi daripada di permukaan laut. Setelah berjalan ke tempat yang lebih tinggi, Anda akan memiliki nitrogen tambahan di dalam tubuh, dibandingkan dengan keadaan keseimbangan di tempat Anda semula. Nitrogen 'tambahan' ini dilepaskan secara berangsur seiring dengan waktu dan keseimbangan pun dipulihkan. Suunto merekomendasikan agar Anda menyesuaikan diri dengan ketinggian baru dengan cara menunggu setidaknya tiga jam sebelum melakukan penyelaman.
Sebelum menyelam di ketinggian, Anda perlu menyesuaikan setelan ketinggian komputer selam agar ketinggian diperhitungkan. Tekanan parsial maksimum nitrogen yang diizinkan oleh model matematika komputer selam dikurangi sesuai dengan tekanan sekitar yang lebih rendah.
Bepergian ke tempat yang lebih tinggi dapat menyebabkan perubahan sementara pada keseimbangan nitrogen terlarut dalam tubuh. Suunto merekomendasikan agar Anda menyesuaikan diri dengan ketinggian baru sebelum menyelam. Anda juga perlu menghindari perjalanan ke tempat yang sangat tinggi tidak lama setelah menyelam untuk meminimalkan risiko DCS.
ATUR SETELAN KETINGGIAN YANG BENAR! Saat menyelam di ketinggian lebih dari 300 m (980 kaki), setelan ketinggian harus dipilih dengan benar agar komputer dapat menghitung status dekompresi. Komputer selam tidak dimaksudkan untuk digunakan pada ketinggian lebih dari 3000 m (9800 kaki). Kegagalan memilih setelan ketinggian yang benar atau menyelam di atas batas ketinggian maksimum akan mengakibatkan kesalahan data penyelaman dan perencanaan.
Jika Anda melakukan selam berulang pada ketinggian yang berbeda dengan ketinggian selam sebelumnya, ubah setelan ketinggian setelah penyelaman sebelumnya berakhir agar sesuai dengan penyelaman berikutnya. Hal ini memastikan perhitungan jaringan yang lebih akurat.
Safety stopselalu disarankan untuk setiap penyelaman yang lebih dari 10 meter (33 kaki). Anda dapat menyesuaikan jeda keselamatan menjadi 3, 4, atau 5 menit (waktu bawaan adalah 3 menit).
Lihat Jeda keselamatan.
Anda dapat menyesuaikan kedalaman jeda terakhir untuk selam dekompresi di Dive options (Opsi penyelaman) » Algorithm (Algoritma) » Last deco stop (Jeda deko terakhir). Terdapat dua opsi: 3 m dan 6 m (9,8 kaki dan 19,6 kaki).
Secara bawaan, kedalaman jeda terakhir adalah 3 m (9,8 kaki).
Setelan ini tidak memengaruhi kedalaman pagu pada selam dekompresi. Kedalaman pagu terakhir adalah 3 m (9,8 kaki).
Pertimbangkan untuk mengatur kedalaman jeda terakhir ke 6 m (19,6 kaki) saat Anda menyelam dalam kondisi laut yang buruk dan berhenti di kedalaman 3 m (9,8 kaki) akan sulit.